AMAL YANG DICINTAI ALLAH - . -->

AMAL YANG DICINTAI ALLAH



AMAL YANG DICINTAI ALLAH

اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ.
اَلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ اْلعَالَمِيْنَ وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى اَشْرَفِ اْلاَنْبِيَاءِ وَاْلمـُرْسَلِيْنَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ اَجْمَعِيْنَ. اما بعد

Di dalam kitab Durrotul Wa’idhin diceritakan oleh Nabi SAW. Bahwa:
اِذَا كَانَ يَوْمُ اْلقِيَامَةِ يَحْشُرُ اللهُ قَوْمًا وُجُوْهُهُمْ كَاْلكَوَاكِبِ
“Nanti di hari kiamat, Allah mengumpulkan kaum yang wajah mereka bersinar seperti bintang-bintang”.

Lalu para malaikat bertanya: “Amal apakah yang anda kerjakan?" Kami adalah orang yang ketika mendengar suara adzan lalu tegak bersuci, berwudlu dan segala kesibukan ditunda untuk melaksanakan shalat.
وَقَوْمًا وُجُوْهُهُمْ كَاْلقَمَرِ فَيَقُوْلُ لَهُمْ
“Dan ada juga kaum yang wajahnya bercahaya seperti bulan. Ketika mereka ditanya (oleh malaikat) mereka menjawab: “Kami adalah orang-orang yang berwudlu sebelum mendengar adzan”.

Dan ada juga kelompok yang wajahnya bersinar laksana matahari, lalu malaikat bertanya: “Amal apakah yang anda kerjakan?”. Mereka menjawab:
كُنَّا نَسْمَعُ النِّدَاءَ فِى اْلمـَسْجِدِ
“Kami adalah orang-orang yang terlebih dahulu datang ke masjid sebelum adzan dikumandangkan”.

Saudara Hadirin Rahimakumullah,
Kadang hati ini prihatin, ketika jum’atan enak-enakan, tenang...! Tak usahlah terburu waktu kan masih panjang, setelah khutbah pertama masih ada khutbah kedua. Begitu juga dengan shalat jama’ah, kita sering menjadi makmum telat, asal jama’ah tapi tidak sempurna. Padahal saudara! Rasulullah pernah ditanya oleh sahabatnya:
اَيُّ عَمَلُ أَحَبُّ اِلَى اللهِ؟ اَلصَّلاَةُ عَلَى وَقْتِهَا
“Perbuatan apa yang paling disukai oleh Allah?” “Shalat tepat waktunya”, jawab Rasulullah SAW.

Mulai sekarang supaya wajah kita tidak (petteng=bahasa Madura) alias ireng bin celleng, mari shalat jama’ah dengan segera datang ke masjid atau Mushalla. Pasti Deh tanpa make up pun wajah kita akan bersinar-sinar laksana bintang, bulan atau laksana matahari. Amin ya rabbal alamin.

وَالسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ.

0 Response to "AMAL YANG DICINTAI ALLAH"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel